Monday, March 17.
  • Breaking News

    Pisah Sambut Kapolres dan Ketua Pengadilan Agama Blambangan Umpu Digelar Secara Bersamaan, Ini Harapan H. Adipati Surya


    Pisah Sambut Kapolres dan Ketua Pengadilan Agama Blambangan Umpu di Gelar Secara Bersamaan, Ini Harapan H. Adipati Surya

    Way Kanan, Lampung, Kejarfakta.com -- Bupati Way Kanan H.  Raden Adipati Surya,  Hadiri Pisah Sambut Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Way Kanan dari Doni Wahyudi, S.IK., kepada AKBP Andy Siswantoro, S.IK, dirangkaikan dengan Pisah Sambut Ketua Pengadilan Agama Blambangan Umpu dari Drs. Aminuddin kepada Yopy Asbandi  Aziz, S.Ag, MH., di GSG Way Kanan, Jum'at (02/11).

    Sambutan Bupati Way Kanan H. Raden Adipati Surya, “Sebagaimana kita ketahui bahwa melaksanakan tugas di Kabupaten ini memerlukan kesabaran karena selain tidak terdapat cukup tempat hiburan juga kondisi daerah yang masih sepi, sehingga kita sendiri yang harus pandai-pandai mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat.” jelasnya. 

    Kabupaten Way Kanan dihuni oleh masyarakat dari berbagai suku bangsa. Disamping penduduk asli Lampung Way Kanan, ada juga Suku Ogan, Bali, jawa, Batak dan sebagainya. Dengan beragam suku bangsa itu, tentunya mempunyai adat istiadat dan agama berbeda.

    “Meski demikian masyarakat kita dapat hidup berampingan secara damai. Kententeraman tersebut tidak terlepas dari kerjasama antara Pemerintah Daerah dan instansi vertikal. Kondisi tersebut merupakan tantangan dan peluang bagi kita untuk berbuat ekstra membangun daerah ini dalam rangka mempercepat pembangunan, sehingga Pemerintah Kabupaten Way Kanan periode 2016-2021 telah merumuskan Visi Way Kanan Maju dan Berdaya Saing 2021,” kata dia.

    Kepada Saudara AKBP Andy Siswantoro, S.IK.,  dan Saudara Yopy Asbandi  Aziz, S.Ag, MH., saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Way Kanan. Kepada Saudara AKBP. Doni Wahyudi, S.IK., dan Saudara Drs. Aminuddin saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian saudara selama ini.

    “Kami tentu akan mengingat selalu kenangan kita bersama-sama menjalankan tugas di Kabupaten Way Kanan. Saudara-saudara telah mampu menjalin hubungan baik dan harmonis dengan Pemerintah Daerah juga dengan lembaga lainnya,” tandasnya.

    Reporterl : Yasir
    Editor       : Ahsannuri

    No comments

    Post Top Ad