• Breaking News

    Lambar Siap Jadi Tuan Rumah FGD Kabupaten Konservasi dan REDD Bulan Mei Mendatang


    Bandar Lampung, Kejarfakta.com -- Rapat pembentukan Pokja atau Panitia kecil Kabupaten Konservasi dan Reduction of Emissions from Deforestation and Forest Degradation (REDD), dalam rangka menghadapi persiapan Focus Group Discussion (FGD), digelar hari ini Jumat (29/3/2019) bertempat di Kantor WWF, jalan Jendral Urip Sumoharjo Gg. Ismail No.165 B Sukarame, Bandar Lampung.

    Hadir pada rapat tersebut, tim tenaga ahli Provinsi Lampung, tim Pengawal dan Pengaman Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D), Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS), Balitbang Lambar,  Dinas Lingkungan Hidup (DLH), World Wide Fund for Nature (WWF), Yayasan Bangun Indonesia (YBI), Wildlife Conservation Society (WCS), dan Rainforest.

    Kepala Balitbang Lambar,  Tri Umaryani,SP., M. Si., mengatakan, selain menyepakati tentang rencana FGD yang akan dilaksanakan pada awal bulan Mei di Lampung Barat, pada pertemuan tersebut juga membahas persiapan Focus Group Discussion (FGD). Terkait Implementasi komitmen Kabupaten Lambar sebagai Kabupaten Konservasi.

    Menurut Tri Umaryani, tema yang akan diangkat dalam FGD  yaitu, konservasi melalui pelestarian hutan untuk kesejahteraan rakyat. Sedangkan untuk pembicara yang diharapkan menjadi narasumber dari kementerian LHK terkait jasa lingkungan, Kementerian desa terkait keterlibatan para pihak dalam mendukung konservasi dan dari Institut Pertanian Bogor (IPB) terkait REDD.

    Harapannya FGD yang akan digelar nantinya dapat melibatkan Pemerintah Pusat, pemerintah Provinsi, NGO lingkungan dan juga private sektor yang memiliki kepentingan juga terkait kelestarian lingkungan, dan juga stakeholder lain.

    Terkait output yang diharapkan dari kegiatan FGD itu nantinya akan  tersusunnya Roadmap Kabupaten konservasi sebagai komitmen bersama untuk dikawal dalam implementasinya. (red)

    No comments

    Post Top Ad