• Breaking News

    Kakon Podomoro Pringsewu Gelar Perpisahan Dengan Mengajak Warga Berwisata Ke Pantai Pasir Putih


    Kakon Podomoro Pringsewu Gelar Perpisahan Dengan Mengajak Warga Berwisata Ke Pantai Pasir Putih

    Pringsewu, Kejarfakta.com --Jelang Purnabakti Kepala Pekon Podomoro Kecamatan Pringsewu Kabupaten Pringsewu Hendri Sutarwan, adakan acara perpisahan serta mengajak  sebagian warganya jalan jalan ke pantai Pasir Putih Lampung , Minggu (28/4/19).

    Turut hadir dalam acara perpisahan itu Bhabin Kamtibmas Mukhlisin, Bhabinsa Sapril, semua perangkat Pekon se - Podomoro, anggota BHP serta tokoh masyarakat yang dianggap sudah berjasa untuk Pekon Podomoro.

    Dalam acara tersebut, Hendri Sutarwan mengatakan dua periode menjabat sebagai Kepala Pekon merasa telah cukup.

    Kendati demikian Hendri Sutarwan menjelaskan, kini  setelah kembali menjadi masyarakat biasa tentunya siap jika diminta bantuan tenaga juga pikiran untuk kemajuan Podomoro.

    Kakon Podomoro Pringsewu, Gelar Perpisahan Dengan Mengajak Warga Berwisata Ke Pantai Pasir Putih

    Setelah habis masa jabatan Hendri Sutarwan akan merasa sebagai warga biasa yang tentunya akan tunduk kepada peraturan serta perintah dari Rt maupun perintah kepala Pekon yang menjabat nantinya.

    Dalam acara tersebut, kepala Pekon Podomoro Hendri Sutarwan memberikan pesan yang  sangat bermakna kepada semua aparatur Pekon.

    “Jagalah kerukunan, kebersamaan serta tanggung jawabnya sesuai dengan tupoksi masing masing, karena semua itu akan mewujudkan program progam  pembangunan yang baik tentunya untuk kemajuan Pekon  Podomoro,” ujarnya.

    " Sebagai manusia yang tidak sempurna tentunya dalam melaksanakan tugas banyak kesalahan dan kekurangan,untuk itu atas nama pribadi dan keluarga kepada semua yang ada baik perwakilan BHP dan Aparatur Pekon serta perwakilan dari Masyarakat mohon untuk di maafkan" ucap Hendri Sutarwan.

    Kakon Podomoro Pringsewu, Gelar Perpisahan Dengan Mengajak Warga Berwisata Ke Pantai Pasir Putih

    Terpisah Ketua Badan Himpunan Pekon (BHP) Podomoro Sugeng Widodo dalam acara tersebut juga meberikan apresiasi terhadap Kepala Pekon Hendri Sutarwan, yang telah mensukseskan pembangunan sesuai penggunaan anggaran serta mewujudkan terciptanya masyarakat yang rukun dan harmonis, untuk itu Sugeng Widodo merasa terima kasih kepada Hendri Sutarwan yang telh mampu bekerja sama dengan BHP.

    Mewakili Aparatur Pekon H.Supriyo selaku Kepala Dusun Podomoro mengucapkan terima kasih kepada Hendri Sutarwan atas bimbingannya selama kepemimpinannya.

    “Semoga ilmu yang sudah diberikan  kepada kita, akan selalu bermanfaat bagi kepentingan Masyarakat serta kemajuan Pekon Podomoro, dan apa yang sudah menjadi program program dan belum terealisasi maka kami akan melanjutkan program tersebut hingga tuntas,” ungkapnya. (Rzl/Humas)

    No comments

    Post Top Ad