• Breaking News

    Saat Hendak Melintas Di Rel Kereta Api, Seorang Nenek Tersambar Kereta Api Babaranjang



    Baturaja, OKU, Kejarafakata,com -  Naas, Nasib yang menimpa Halimah binti Seroh (76),  ibu rumah tangga, warga Lubuk Rambai RT 28 RW.09, Kelurahan Baturaja Lama, kabupaten OKU.

    Tersambar kereta Babaranjang  Saat korban hendak melintas di rel Kereta Api KM 228, tanpa di sadarinya datang kereta Api Babaranjang nomor keberangkatan 10806 dengan masinis Aji Artiko dari arah Lampung Rabu (3/4/19). sekitar Pukul 8.55. Wib.

    Menurut saksi mata yang melihat kejadian tersebut, melihat korban saat itu berjalan meniti rel kereta Api sendirian, saat itu masinis kereta api Babaranjang ,sudah membunyikan suling, namun Halimah tidak mendengar suara suling yang sudah di bunyikan oleh masinis tak ayal Halimah tersambar lokomotif yang melaju kencang tersebut.

    Melihat kejadian tersebut warga segera membawa korban ke RSUD Ibnu Sutowo Baturaja, menurut keterangan Ketua RT Suhardi saat di hubungi via telpon Mengatakan Korban Halima mengalami Patah tangan kanan dan luka di bagian Kepala.

    “ Korban mengalami patah tangan kanan dan luka di bagian Kepala namun sayang nyawa Halimah, tidak bisa di selamat kan lagi “, ujar Suhardi.

    Saat ini jenazah sudah di makam kan di TPU IKKL desa Air Gading sekitar jam jam 4 sore tadi, pungkasnya. (Rudi.kejarfakta.com)


    No comments

    Post Top Ad