• Breaking News

    Mayday, Aliansi Buruh Padati Depan Gedung Graha Kepri

    Mayday, Aliansi Buruh Padati Depan Gedung Graha Kepri

    Kepri, Kejarfakta.com -- May day yang jatuh tepat pada hari ini, rabu (01/05/19) dimanfaatkan oleh serikat buruh dari berbagai aliansi untuk mengadakan orasi menyampaikan aspirasi mereka yang berpusat di depan Graha Kepri, Batam centre.

    Iring-iringan peserta yang terdiri dari berbagai aliansi serikat pekerja yang berada di kota Batam ini berlangsung sejak pagi menjelang siang hari.

    Salah satu bentuk tuntutan dari para buruh dalam orasi mereka ini adalah, agar pemerintah berpihak pada nasib buruh, dengan menjamin hak-hak buruh.


    Mayday, Aliansi Buruh Padati Depan Gedung Graha Kepri

    Aksi buruh dalam mayday kali ini berlangsung cukup ramai, hingga menyebabkan terjadinya kemacetan di beberapa titik lokasi.

    Untuk  mengatasi hal ini, pihak petugas kepolisian merekayasa arus lalu lintas untuk menghindari penumpukan kendaraan.

    Mayday, Aliansi Buruh Padati Depan Gedung Graha Kepri

    Salah satunya adalah pengalihan arus lalu lintas yang berasal dari lampu merah Kaliban hotel menuju lampu merah simpang Bank Indonesia, dialihkan ke jalan menuju area Welcome to Batam.

    Sejauh ini menurut pantauan kami keadaan di tempat orasi peserta unjuk rasa yakni di depan Graha Kepri maupun sepanjang jalan menuju titik lokasi terpantau kondusif.

    Reporter  :  Yenta
    Editor      :  Ahsannuri

    No comments

    Post Top Ad